Bungas Banten, PANDEGLANG – Salah satu petani jagung di kecamatan Cikeusik Kabupaten Pandeglang Provinsi Banten ” kini ditawarkan kembali untuk bekerjasama dengan salah satu pihak perusahaan
” Datu Ruli, salah satu petani jagung di kecamatan Cikeusik memaparkan ” Menurut saya penawaran bekerjasama dengan perusahaan di Sumatera, saya masih mempertimbangkan artinya sektor pertanian jagung di kecamatan Cikeusik sedikit yang menanamnya dan hasil panenNya juga sangat lemah.
” Maka dari itu saya pribadi belum bisa memberikan keputusan karena pendapatan panen jagung di kecamatan Cikeusik dibawah permintaan perusahaan ” ucapnya, Sabtu (30/11/2024)
Lanjut Datu ” saat ini pula, saya pribadi hanya menanam sekitar 15 hektare ” itupun di beberapa lokasi dan hasil panen jagung tersebut dari 1 hektare hanya mendaptkan 9 ton ” kemudian diolah menjadi jagung pipil kering menjadi 6-7 ton dengan kadar air 14 % itu dari hasil panen sebelumnya, Jelas Datu
” Dan saat ini saya menanam jagung untuk dijual kepada peternakan yang sebelumnya membeli hasil panen jagung, itupun permintaan peternakan belum terpenuhi dari hasil panen jagung di kecamatan Cikeusik ” seringkali saya untuk memenuhi kebutuhan peternakan saja, mengandalkan dari daerah-daerah lain seperti di kabupaten Lebak tepatnya di daerah Kecamatan Gunungkencana kadang pula dari Kecamatan Cibaliung, Cibitung.” Ujar Datu Ruli
Melihat sangat banyak lahan tidur di kecamtan Cikeusik ” maka saya pribadi mengajak kepada seluruh petani di kecamatan Cikeusik agar dapat memanfa’atkan lahan tidur dengan menanam jagung ” karena jagung bukan tidak laku melaikan pembeli banyak bahan baku kurang.
Yang mana saat ini juga tidak hanya satu perusahaan dan perternakan yang meminta di kirim jagung pipil kering dengan kadar 12-14℅ ” Artinya jagung ini tidak tenggelam dan bukan tidak laku, hanya saja bahan bakunya kurang pembelinya banyak.
” Saya berharap mudah-mudahan kedepannya di kecamatan Cikeusik ini ” menjadi potensi pertanian jagung yang dapat memenuhi permintaan pembeli dari pabrik maupun dari peternakan ” Sehingga para peternak di kecamatan Cikeusik dan di sekitar kakubapaten Pandeglang ” Tidak mengandalakan pengiriman dari wilayah luar daerah ” sehingga dapat mencukupi peternakan di wilayah Pandeglang setempat ” Serta harapan besar saya petani di kecamatan Cikeusik dapat menjadi pemasok terbesar di provinsi Banten ” Pungkas Datu Ruli
REPORTER : ADI . SY