Bungas Banten, PANDEGLANG – Pajero Indonesia Family menyalurkan bantuan banjir di Pondok Pesantren Al Mukmin, tepatnya di kampung Leuwimuja desa Sukaseneng kecamatan Cikeusik kabupaten Pandeglang provinsi Banten ” Pasalnya bahwa bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Junet kepada pengurus Pondok pesantren ( Ponpes) Kyai Rusdi, dihadiri oleh aparat Desa Sukaseneng serta Eri Piatna dari relawan dari Rumah Yatim
“Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban para santri dan pengurus pondok Ponpes yang terdampak banjir, dan semoga para santri serta pengurus diberikan ketabahan dalam menghadapi ujian ini ” Ujar Junet, Rabu (11 Desember 2024)
” Kyai Rusdi selaku pengurus Ponpes menyampaikan rasa terima kasihnya atas perhatian dan bantuan yang di berikan oleh Keluarga Fazero Indonesia Banten Area Chapter ” serta pihak-pihak lainnya. “ Bantuan ini sangat berarti bagi kami untuk memulihkan kegiatan pesantren pasca bencana, banjir yang yang menimpa Ponpes Al Mukmin tidak hanya merusak fasilitas fisik, tetapi juga mengganggu aktivitas pendidikan di Ponpes Al-Mukmin. Dengan adanya bantuan ini, diharapkan pemulihan dapat berjalan lebih cepat sehingga para santri dapat kembali melanjutkan kegiatan” Tutupnya
Saya selaku relawan rumah yatim mengucapkan terima kasih, kepada keluarga besar Pajero Indonesia Family Banten Area Chapter, yang begitu peduli kepada Ponpes Al Mukmin, Semoga segala kebaikan dari keluarga besar Pajero Indonesia Family Banten Area Chapter, di balas oleh Allah Subhanahu Wa ta’ala” Pungkas Eri Piatna
REPORTER : ADI . SY